Tentang Kami

    VT berkomitmen penuh untuk menjadi wadah komunikasi ilmiah bagi para sivitas akademik UI (dosen dan mahasiswa) yang secara khusus melayani pengembangan kualitas jurnal bereputasi dan diseminasi hasil riset melalui publikasi artikel, workshop, konferensi, serta pendampingan penulisan karya ilmiah berstandar nasional dan internasional.    “

Dr. Miktha Farid Alkadri S.Ars, M.Ars
Manager Veritas Technologia

Tentang Kami

Veritas Technologia adalah sebuah jasa layanan yang berbentuk Unit Kerja Khusus Pelayanan dan Pengabdian Masyarakat (UKKPPM), yang meliputi kegiatan publikasi artikel jurnal, penyelenggara kegiatan (event organizer) workshop, konferensi, konsultasi dan pelatihan di bidang karya tulis ilmiah sebagai media diseminasi dan publikasi hasil penelitian para dosen dan peneliti baik dari dalam maupun luar negeri.

Sejarah Singkat

Veritas berasal dari bahasa latin yang berarti benar atau kebenaran dan technologia yang berarti teknologi, sehingga diharapkan melalui UKKPPM Veritas Technologia maka Fakultas Teknik dapat berkontribusi dalam menyuarakan kebenaran khususnya terkait dengan hasil penelitian dan karya ilmiah. Dengan dibentuknya UKKPPM Veritas Technologia, maka diharapkan unit layanan jasa publikasi, workshop, konferensi, konsultasi dan pelatihan dapat berjalan lebih optimal.

Pembentukan lini bisnis ini tuangkan dalam Nota Dinas Dekan Fakultas Teknik Universitas Indonesia nomor ND-1259/UN2.F4.D/PPM.00.04/2023 tanggal 21 Juni 2023, mengenai Pengelolaan administrasi jurnal IJTech diintegrasikan pada UKK PPM CEP CCIT FTUI. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kemungkinan pembentukan UKK Veritas Technologia fleksible penuh yang mandiri di tahun 2025 dan Surat Keputusan Direktur UKK PPM CEP CCIT FTUI nomor: 19 Tahun 2023, tentang pembentukan Lini Bisnis “Veritas Technologia” pada UKK PPM CEP CCIT FTUI.

Visi Misi

Visi:
Menjadi unit kerja layanan yang professional, berkualitas, dan bersinergi positif terhadap perubahan serta peningkatan kualitas riset dan karya ilmiah yang berdampak tinggi.

Misi:

  • UKKPPM VT mendukung sivitas akademika UI dalam hal publikasi karya dan hasil riset dalam berbagai format ilmiah yang up to date.
  • UKKPPM VT memfasilitasi proses yang transparan, berkelanjutan, andal, dan berkualitas untuk setiap produk layanan baik terkait kegiatan dan publikasi.
  • UKKPPM VT mendorong kolaborasi industri dalam hal peningkatan standar kualitas penerbitan dan kegiatan ilmah baik di level nasional dan internasional.